Siaran Langsung “Malam Bakudapa”
Written by Radio Montini on Agustus 10, 2017
Radio Montini 106 FM Manado, merupakan Radio milik Keuskupan Manado. Untuk itu, setiap kegiatan-kegiatan besar dari Keuskupan Manado, akan disiarkan secara langsung. Salah satunya yakni acara “Malam Baku Dapa”. Sebuah acara yang digagas oleh beberapa pastor dan tim kerja untuk menyampaikan terima kasih kepada Mgr. Josef Suwatan, MSC yang sudah menjadi Uskup Keuskupan Manado selama 27 Tahun. Acara ini disiarkan langsung oleh Radio Montini yang berlangsung selama 3 jam, di Amphiteatre Lotta – Pineleng, pada 14 Juli 2017.
Tagged as malam-bakudapa